2. Masih butuh perbaikan
Permainan Arsenal dan Chelsea tampak belum maksimal di pertandingan ini.
Ada beberapa pemain inti dari kedua tim yang masih absen dan kedua tim wajib meningkatkan kualitas mereka sebelum Liga Inggris dimulai pekan depan.
Arsenal yang bermain baik di babak pertama harus kebobolan di awal babak kedua setelah kehilangan konsentrasi di lini belakang.
Sedangkan skuat Chelsea tampak masih dalam kondisi fisik yang belum prima untuk pertandingan 90 menit.
3. Lacazette tampak siap hancurkan Inggris
Meskipun penampilan tak menakjubkan, tapi tampak tanda-tanda bahwa rekrutan anyar Arsenal ini akan menjadi penyerang mematikan di Liga Inggris.
Pergerakannya selalu membuat pertahanan Chelsea kalang kabut, begitu juga dengan tendangan melengkungnya yang bisa memberi keunggulan Arsenal andai tak membentur tiang gawang.
Editor | : | |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar