Pep Guardiola menilai bahwa setiap klub harus siap "membayar mahal" apabila mereka merekrut mesin gol berkualitas.
Pendapat Pep tidak boleh dianggap main-main mengingat lini depan Manchester City hingga awal musim ini sangat produktif.
Lini depan Manchester Biru berhasil sarangkan 30 gol di 10 laga pada semua ajang.
Produktivitas Sergio Aguero dan Gabriel Jesus memang menjadi faktor anak asuh Pep Guardiola memuncaki klasemen sementara Liga Inggris.
(Baca Juga: Liverpool Vs Manchester United - Mengejutkan, Striker 'Preman' Liverpool Malah Dukung MU Menang)
Belum lagi, produktivitas keduanya diikuti oleh tiga penyerang sayap mereka, Kevin De Bruyne, Leroy Sane dan Raheem Sterling.
Merujuk hal tersebut, Pep menekankan pentingnya sebuah klub memiliki striker berkualitas, terlepas mengenai bagaimana strategi permainan direncanakan.
"Saya percaya bahwa menciptakan peluang, menciptakan permainan, menciptakan tindakan yang baik adalah cara terbaik untuk mencetak gol," ujar Pep dikutip BolaSport.com dari Sky Sports.
"Tapi pemain berkualitas untuk memasukkan bola ke dalam gawang, Anda harus membelinya."
(Baca Juga: Inter Milan Vs AC Milan - Derby della Madonnina Berpeluang Cetak Rekor Fantastis)
Pep pun mengaku, ia tidak bisa mengajari seorang striker untuk menjadi predator di depan gawang setiap lawan.
"Anda tidak bisa mengajar, saya tidak bisa memberitahu Sergio Aguero dan Gabriel Jesus untuk mencetak gol, itu bakatnya," ujar Pep Guardiola.
"Untuk mengambil bola, kendalikan dan cetak gol adalah bakat dan Anda harus membelinya."
Juru taktik Manchester City ini melihat bahwa produktivitas seorang striker merupakan penentu kualitas pemain yang menjadi ujung tombak tersebut.
"Bila Anda memiliki pria di skuad Anda yang bisa mencetak 20 atau 25 gol, itu keuntungan yang bagus," ujar Pep.
Manchester City akan menghadapi tim papan tengah, Stoke City, pada match day kedelapan Liga Inggris.
Dalam laga ini, bukan tidak mungkin City akan pesta gol di kandang sendiri, Sabtu (14/10/2017).
Editor | : | Aditya Fahmi Nurwahid |
Sumber | : | SkySports.com |
Komentar