Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Chelsea Vs Watford - Awas, Sengatan Sang Tawon!

By Anggun Pratama - Sabtu, 21 Oktober 2017 | 10:48 WIB
Eden Hazard dipeluk kapten Gary Cahill selepas mencetak gol Chelsea ke gawang AS Roma dalam partai Liga Champions di Stamford Bridge, London, 18 Oktober 2017.
GLYN KIRK / AFP
Eden Hazard dipeluk kapten Gary Cahill selepas mencetak gol Chelsea ke gawang AS Roma dalam partai Liga Champions di Stamford Bridge, London, 18 Oktober 2017.

 Watford belum ingin berhenti mengejutkan Premier League. Setelah pekan lalu menekuk Arsenal 2-1, The Hornets mengejar kesempatan buat mengalahkan Chelsea di Stadion Stamford Bridge pada Sabtu (21/10/2017).

Ambisi meraih tiga poin itu memang sangat tinggi, tetapi bukan tak mungkin terwujud. Musim ini, Watford cenderung bermain lebih baik saat tandang.

Dari empat laga away, Watford tak pernah kalah dengan catatan tiga kemenangan plus sekali imbang.

Musim ini, pasukan Marco Silva baru kalah sekali, yakni dari Manchester City dan sementara berada di peringkat empat, unggul dua poin dari Chelsea. Tren bagus itu tentu akan coba dilanjutkan di Stamford Bridge.

"Kami baru kalah dari tim terbaik liga sejauh ini. Jadi, kami bisa datang ke Bridge dengan kepercayaan diri yang baik. Kami tahu laga akan sangat berat. Kami harus sangat terorganisasi dan fokus mendapatkan hasil positif," ujar gelandang Tom Cleverley seperti dikutip Evening Standard.

Nantikan Watford yang berani menyerang plus lebih rileks. Fakta menunjukkan Sang Tawon cenderung jago tandang.

(Baca juga: Cile dan Amerika Serikat Gagal ke Piala Dunia 2018, Korban Konspirasi?)

Persentase poin mereka sebanyak 67% didapat di luar Vicarage Road. Pun dengan gol yang mencapai 62 persen dari laga tandang.

Richarlison menjadi salah satu simbol Watford sebagai jago tandang melihat total tiga golnya terjadi saat away.

Di belakangnya ada gelandang box-to-box bernama Abloulaye Doucoure yang dua dari tiga golnya lahir saat tandang.

"Saat Anda bermain untuk menang, ketika Anda punya gagasan jelas soal peran pemain tertentu, saya tak bisa dengan mudah mengubahnya khusus dalam sepekan hanya karena saya akan melawan Arsenal, atau melawan Chelsea, atau City. Kita bisa mengubah strategi atau formasi, tetapi tidak soal gagasan gaya bermain tim ini," ucap Silva mengenai gaya bermain ofensif tim asuhannya itu kepada The Independent.

Pertahanan The Blues yang digalang Gary Cahill harus waspada karena sang tamu tergolong efektif memanfaatkan kesempatan.

Total 13 gol Watford lahir hanya dengan melepas rata-rata 11,1 tembakan per laga. Sebagai pembanding, Liverpool (19,5 tembakan per laga) dan Chelsea (12,6) yang punya catatan gol sama, tak seefektif The Hornets.

Bila bermain seperti saat menghadapi Crystal Palace, Chelsea sangat mungkin kembali menelan kekalahan. Catatan itu jelas sangat buruk karena berarti tiga kekalahan beruntun di liga.

"Antonio Conte benar, kami tidak bermain sebaik biasanya. Ia tepat menyebut hal itu karena kami kembali termotivasi dan membuat kami bekerja lebih keras memperbaiki performa itu," ujar bek sayap Marcos Alonso di situs klub.

Prakiraan Formasi
Chelsea (3-4-3): 13-Courtois; 28-Azpilicueta, 30-David Luiz, 24-Cahill; 15-Moses, 14-Bakayoko, 4-Fabregas, 3-Alonso; 11-Pedro, 9-Morata, 10-Hazard. Pelatih: Antonio Conte

Watford (4-2-3-1): 1-Gomes; 21-Femenia, 3-Britos, 27-Kabasele, 25-Holebas; 29-Capoe, 16-Doucoure; 28-Carrillo, 8-Cleverley, 11-Richarlison; 18-Gray. Pelatih: Marco Silva

(Naskah ini juga bisa dibaca di Tabloid BOLA edisi 2.811 yang terbit Jumat, 20 Oktober 2017)

 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : Tabloid BOLA
REKOMENDASI HARI INI

Piala Presiden 2024 Ajang Talenta Tanah Air Bersinar, Siap Ditempa di Kompetisi demi Tujuan Akhir Timnas Indonesia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136