Morata masih menjadi top scorer Chelsea di Liga Inggris dengan enam gol.
Namun, dia mesti waspada karena Michy Batshuayi terus meneror posisinya.
(Baca Juga: Rekan Setim Ezra Walian Kartu Merah, Almere City Dibantai dan Tersingkir dari Piala Liga Belanda!)
Apalagi, dalam pertandingan menghadapi Watford, Morata gagal membukukan gol, sedangan Bathusayi, yang menggantikannya, malah memborong dua gol.
Oleh karena itu, Morata pasti akan tampil ngotot untuk kembali mengucurkan keran golnya saat bertamu ke markas tim peringkat 19, Bournemouth.
1. Sergio Aguero (Manchester City - 11,7 juta pounds)
Tak ada lagi yang meragukan keganasan lini depan Manchester City dan Aguero adalah pencetak gol terbanyak The Citizens di kompetisi kasta terelite Negeri Ratu Elizabeth II dengan tujuh gol.
Patut diingat, Aguero bersama Gabriel Jesus merupakan pemain Man City dengan jumlah bonus poin terbesar (9).
(Baca Juga: Rekrutan Terbaik dan Terburuk Liga Italia Musim 2017-2018, Duo Milan Berbanding Terbalik 180 Derajat!)
Hal tersebut membuktikan betapa vitalnya peran bomber berpaspor Argentina itu.
Jangan lupa, Aguero juga sukses menceploskan tujuh gol dan lima assist dari 10 penampilan melawan West Bromwich Albion!
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | Transfermarkt.co.uk, fantasypremierleague.com |
Komentar