Bahkan tawaran dari Chelsea juga ditolak sang pemain.
"Ya, dia memutuskan untuk pergi dan kami menghormati itu. Dia membuat keputusan dan kami harus mencari kompromi untuk mendapatkan biaya transfer terbaik," ucap Arsene Wenger.
(Baca Juga: Juergen Klopp Pertanyakan Keputusan Arsenal Terkait Alex Oxlade-Chamberlain)
Akhirnya pemain berusia 24 tahun itu hengkang pada awal musim ini dengan mahar 34,2 juta pound atau setara Rp619,3 miliar.
Meski tak lagi menjadi anak asuhnya, manajer asal Prancis tersebut masih menyimpan harapan positif bagi Ox-Chamberlain.
"Saya pribadi berpikir dia akan menjadi pemain penting bagi tim nasional Inggris dan akan terus berkembang," ujar Arsene Wenger.
(Baca Juga: VIDEO - Menakjubkan! Kualitas Umpan Kiper Manchester City saat Kalahkan Tottenham 4-1)
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | SkySports.com |
Komentar