"Ini berarti mereka memiliki sesuatu yang lebih dari kami saat ini, walaupun saya tidak melihat gap yang besar," ucap sang allenatore.
Meski begitu pelatih asal Italia mengakui bahwa ada yang harus dibenahi dari timnya.
(Baca Juga: 3 Pemain Masuk Radar FC Barcelona, Salah Satunya Bek Inter Milan)
"Kami tidak jauh tertinggal dari segi performa, tapi tiga kekalahan membuktikan masih ada pekerjaan yang harus dilakukan," kata Montella.
"Saya memiliki keyakinan besar, karena pemain dalam skuat kami pasti akan membaik, secara logika, dan figur muda di sekitar mereka juga akan membaik. Saya tetap yakin kami akan mengejar target kami sampai akhir."
Hingga pekan ke-12 Serie A, klub berjuluk I Rossoneri menempati posisi ketujuh klasemen dengan koleksi 19 poin, tertinggal 13 poin dari Napoli di puncak.
Editor | : | Aditya Fahmi Nurwahid |
Sumber | : | Mediasetpremium.it |
Komentar