Memasuki babak kedua, gempuran Juventus berlanjut.
Hasilnya, mereka mendapatkan gol kedua pada menit ke-60 lewat tandukan Hoewedes yang memanfaatkan umpan silang Costa.
(Baca juga: Gilas Ajax Amsterdam, PSV Kunci Gelar Juara Liga Belanda 2017-2018)
Keunggulan Juventus semakin melebar setelah terjadinya gol Khedira pada menit ke-75, yang lagi-lagi meneruskan umpan dari Douglas Costa.
Skor 3-0 untuk skuat asuhan Massimiliano Allegri menutup pertandingan.
Kemenangan membuat Juventus kokoh di puncak klasemen dengan koleksi 84 poin.
Mereka unggul enam angka atas Napoli selaku penghuni peringkat kedua.
(Baca juga: Dua Noda Hitam Spurs Setelah Dibungkam Man City)
Sementara itu, Sampdoria duduk di tangga kesembilan dengan mengantongi 48 poin.
Juventus 3-0 Sampdoria (Mario Mandzukic 45', Benedikt Hoewedes 60', Sami Khedira 75')
Juventus: 1-Gianluigi Buffon, 21-Benedikt Hoewedes, 3-Giorgio Chiellini, 24-Daniele Rugani, 14-Blaise Matuidi, 6-Sami Khedira (Stefano Sturaro 81'), 5-Miralem Pjanic (Douglas Costa 43'), 22-Kwadwo Asamoah, 7-Juan Cuadrado, 17-Mario Mandzukic, 10-Paulo Dybala (Rodrigo Bentancur 67')
Pelatih: Massimiliano Allegri
Sampdoria: 2-Emiliano Viviano, 26-Matias Silvestre, 19-Vasco Regini, 7-Jacopo Sala, 13-Gianmarco Ferrari, 8-Edgar Bareto, 90-Gaston Ramirez (Gianluca Capri 61'), 18-Dennis Praet, 34-Lucas Torreira, 27-Fabio Quagliarella (Dawid Kownacki 46'), 91-Daniel Zapata
Pelatih: Marco Giampaolo
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar