Berselang tiga menit kemudian, pasukan Massimiliano Allegri balas menggempur I Rossoneri.
Penyerang Juventus, Paulo Dybala, menghunjamkan tembakan kaki kanan dari dalam kotak 12 pas Milan.
Akan tetapi, bola yang bergulir lemah masih dapat ditangkap penjaga gawang Milan, Gianluigi Donnarumma.
Pada menit ke-37, Donnarumma lagi-lagi dengan tenang memeluk si kulit bulat dari sundulan striker Juventus, Mario Mandzukic.
Skor 0-0 bertahan sampai turun minum.
(Baca Juga: Kalahkan AC Milan, Juventus Bisa Samai Rekor Barcelona dan Paris Saint-Germain)
Memasuki babak kedua, Juventus mengurung pertahanan AC Milan.
I Bianconeri memecah kebuntuan pada menit ke-56.
Menerima umpan Miralem Pjanic dari sepak pojok, Medhi Benatia dengan mantap menanduk bola yang tak mampu dijangkau Gianluigi Donnarumma. Juventus memimpin 1-0.
Editor | : | Jalu Wisnu Wirajati |
Sumber | : | Legaseriea.it |
Komentar