Musim itu juga jadi spesial bagi Favilli yang melakukan debut di Serie A untuk tim berjuluk Si Nyonya Tua tersebut.
Hal itu terjadi tepatnya pada tanggal 7 Februari 2016, Favilli masuk ke lapangan pada menit ke-93 menggantikan Alvaro Morata dalam kemenangan 2-0 Juventus atas Frosinone.
Laga itu jadi satu-satunya penampilan di Serie A sebelum Favilli dipinjamkan dan kemudian dijual Livorno ke Ascoli.
(Baca juga: 5 Hal yang Wajib Anda Ketahui Soal Penghargaan Terbaik FIFA 2018)
Favilli menghabiskan dua musim bersama Ascoli di Serie B, ia tampil 44 kali dan mencetak 16 gol di seluruh kompetisi.
Musim panas ini, Juventus kemudian membeli Favilli dari Ascoli dengan mahar 7,5 juta euro atau sekitar 127 miliar rupiah dan dikontrak hingga musim panas 2023 mendatang.
"Ini adalah tim yang memberikan saya sebuah kesempatan besar beberapa tahun lalu. Kembali ke Juventus selalu menyenangkan," ujar Favilli seperti dilansir BolaSport.com dari laman resmi Juventus.
"Musim lalu saya sedikit kurang beruntung, tapi saya bekerja keras dan kini saya baik-baik saja serta siap untuk musim baru,” ujarnya soal kesempatan di klub barunya ini.
Meski baru bergabung, rumor berkembang di media Eropa bahwa klub Liga Inggris, Wolverhampton Wanderers, ingin mendapatkannya musim panas ini.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Juventus.com |
Komentar