AC Milan bakal mengandalkan Gonzalo Higuain yang memiliki gaji 8,5 juta euro.
Rival sekota AC Milan, Inter Milan, punya Mauro Icardi yang mengantongi 5 juta euro per musim.
(Baca Juga: 5 Pemain dengan Lonjakan Harga Paling Ekstrem, Tak Ada Ronaldo, Messi, dan Neymar)
Bomber andalan AS Roma, Edin Dzeko, dan ujung tombak Napoli, Dries Mertens, menerima penghasilan yang sama, yaitu 4,5 juta euro.
Adapun duet Ronaldo di Juventus, Paulo Dybala, menerima gaji 7 juta euro per tahun.
Ada Niat Buruk Manchester United di Balik Transfer Bek Senilai Rp 1,2 Trliun https://t.co/GeMAJUeEiU
— BolaSport.com (@BolaSportcom) 4 Agustus 2018
Jika ditotal penghasilan Higuain, Icardi, Dzeko, Mertens, dan Dybala adalah 29,5 juta euro atau Rp 494,7 Miliar.
Artinya, gaji Ronaldo masih sisa 500 ribu euro atau Rp 8,4 Miliar.
Dengan penghasilan selangit, menjadi menarik melihat performa Ronaldo bersama Juventus di Liga Italia dan Liga Champions.
Apalagi kompetisi yang terakhir disebut masih belum berhasil ditaklukkan Juventus sejak musim 1995-1996.
(Baca Juga: Bukti bahwa Pengganti Andres Iniesta Ditakdirkan Bermain untuk Barcelona)
Editor | : | Kautsar Restu Yuda |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar