(Baca juga: Media Italia Klaim Real Madrid Dalang Sesungguhnya Kasus Pemerkosaan Cristiano Ronaldo)
Tertinggal 0-1, Empoli kembali meningkatkan serangan dan kembali mendapatkan peluang melalui Francesco Caputo pada menit ke-41.
Namun, skor 1-0 untuk keunggulan AS Roma tersebut bertahan hingga jeda.
Pada babak kedua, AS Roma masih belum bisa keluar dari kesulitan setelah hanya mampu mendapatkan tambahan 5 peluang.
Sementara Empoli yang lagi-lagi tampil lebih banyak di bawah tekanan, justru mampu menciptakan 11 peluang sepanjang 45 menit kedua.
Empoli pun langsung mampu menggebrak pada menit awal melalui Miha Zajc, tetapi sepakan kaki kirinya dari luar kotak penalti masih menyamping dari gawang AS Roma.
Dua menit berselang, giliran AS Roma mendapat peluang melalui Cengiz Under, tetapi nasibnya sama seperti Miha Zajc.
Pada menit ke-50, Empoli nyaris mencetak gol andaikan tendangan bebas Ismael Bennacer tidak hanya membentur tiang gawang AS Roma.
Pada menit ke-58, Empoli memiliki peluang terbaik untuk menyamakan kedudukan setelah wasit menganggap Cengiz Under melakukan hands ball seusai melihat tayangan video assistant referee.
(Baca juga: Pakta Rahasia Ronaldo, Dybala, dan Pjanic soal Bola Mati Juventus)
Editor | : | Jalu Wisnu Wirajati |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar