Banyak yang percaya bahwa pemain berusia 33 tahun tersebut bisa meruntuhkan dominasi 10 tahun Messi-Ronaldo dalam ajang Ballon d'Or.
Pasalnya, Modric sudah memenangkan gelar Pemain Terbaik UEFA sekaligus Pemain Terbaik FIFA 2018.
(Baca Juga: Pelatih Barcelona Akui Luka Modric Layak Jadi Pemain Terbaik Dunia 2018)
Pesepak bola legendaris lainnya, Alessandro del Piero, juga merasa yakin bahwa peraih penghargaan UEFA akan memenangkan pula Ballon d'Or.
"Modric melakukan hal yang luar biasa di Real Madrid dan di Piala Dunia. Jadi, gelar itu layak sebagai ganjarannya," terang Del Piero dikutip BolaSport.com dari laman Daily Express.
"Untuk Ballon d'Or, biasanya pemenang penghargaan UEFA akan memenangkannya juga," bebernya lagi.
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | Express.co.uk, Youtube.com |
Komentar