"Menurut saya, dia harusnya selalu ada untuk menjelaskan jika ada perubahan," kata pemain asal Belgia ini.
(Baca juga: Pertengahan 2019, Barcelona Berpeluang Reuni dengan Iniesta demi Target 15 Triliun Rupiah)
James Pallotta membantah semua perkataan Nainggolan tersebut.
"Saya kecewa mendengar ucapan Radja. Dia mengatakan saya tidak pernah ada di pusat latihan, padahal saya ada setiap hari," kata Pallotta.
Pallotta pun memastikan bahwa dia masih menganggap Nainggolan sebagai pemain terbaik yang pernah dia temui.
(Baca juga: Eks Pilar Timnas U-17 Prancis Ingin Buat Sejarah dengan Lolos ke Final Piala Malaysia 2018)
"Saya sangat peduli ke Radja. Dia salah satu atlet terpandai yang pernah saya temui," ucap Pallotta melanjutkan.
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | football-italia.net |
Komentar