(Baca Juga: Susunan Pemain AC Milan Vs Sampdoria - Gennaro Gattuso Terapkan Skema Tak Biasa)
Ditambah 2 gol dari laga kontra Sampdoria, berarti AC Milan sudah kebobolan 13 gol dalam 9 pertandingan.
Jumlah kebobolan 13 gol adalah yang paling buruk di antara 7 tim teratas klasemen.
AC Milan juga merupakan satu-satunya tim di Serie A 2018-2019 yang belum pernah merasakan meraih hasil clean sheet alias tidak kebobolan.
Clean sheet terakhir yang diperoleh I Rossoneri adalah laga kandang melawan Napoli yang berakhir 0-0 pada 15 April 2018.
Menurut Opta, jika ikut menghitung musim lalu, AC Milan bahkan selalu kebobolan minimal satu gol dalam 15 pertandingan Liga Italia secara beruntun.
Itu adalah kejadian pertama bagi Setan Merah sejak 1946.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Twitter @OptaPaolo |
Komentar