Laga Juventus vs Inter Milan pada pekan ke-15 Liga Italia, Jumat (7/12/2018) menjadi pengalaman kurang menyenangkan bagi striker tim tamu, Mauro Icardi.
Mauro Icardi tak berhasil membukukan satu tembakan pun kala Inter Milan bertandang ke markas Juventus.
Pelatih Inter Milan, Luciano Spalletti, berdalih dan membela anak asuhannya tersebut.
"Icardi sudah melakukan tugasnya. Ia berlari dan bahkan lebih baik dari laga-laga sebelumnya," ujar Spalletti seperti dilansir BolaSport.com dari Sky Sport Italia.
"Dalam beberapa kesempatan, ia bahkan mau turun ke pertahanan untuk merebut bola dan bekerja sama dengan para gelandang," kata Spalletti.
(Baca Juga: Inter Milan Tolak Tawaran 1 Triliun dari Manchester United untuk Bek Muda Ini)
Hanya saja, Icardi justru tidak berbahaya di depan gawang Juventus.
Kombinasi Leonardo Bonucci dan Giorgio Chiellini membuat pemain terbaik Liga Italia musim lalu tersebut tak berkutik.
Akibatnya, Inter Milan gagal membobol gawang Juventus pada pertemuan kali ini.
(Baca Juga: Juventus Vs Inter Milan - Gol Mario Mandzukic Bikin Si Nyonya Tua Kembali Raih Kemenangan)
Editor | : | Jalu Wisnu Wirajati |
Sumber | : | sport.sky.it |
Komentar