Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Potensi Pasillo di Camp Nou

By Rizki Indra Sofa - Rabu, 26 Juli 2017 | 14:12 WIB
Lionel Messi tengah memperebutkan bola dengan Mateo Kovacic dalam laga el clasico Barcelona kontra Real Madrid di Camp Nou, 03 Desember 2016.
ALEX CAPARROS/GETTY IMAGES
Lionel Messi tengah memperebutkan bola dengan Mateo Kovacic dalam laga el clasico Barcelona kontra Real Madrid di Camp Nou, 03 Desember 2016.

Situasi memalukan itu sudah pernah terjadi, dengan Barcelona berada di kubu yang ingin melupakan. Momennya pada 7 Mei 2008.

Jadwalnya sama persis, di jornada ke-36 musim 2007/08.

Madrid kampiun La Liga pada pekan ke- 35 sehingga duel el clasico mingu berikutnya di Bernabeu menjadi momen penghormatan alias pasillo buat Madrid.

Duel tersebut seolah menjadi pelengkap dari musim memilukan dan akhir tragis Barca.

Mereka kalah 1-4 di Bernabeu di duel itu, lantas finis peringkat ketiga di La Liga, dengan tertinggal 18 poin dari Madrid asuhan Juande Ramos. 

Hanya ada satu personel Barca yang masih aktif dan menjadi bagian dari starter tim saat itu.

Siapa lagi kalau bukan sang megabintang, Lionel Messi, yang tatkala itu masih berusia 20 tahun.

Persis satu dekade berselang, jadwal memungkinkan skenario berulang.

El clasico jilid II di La Liga 2017/18 mentas di pengujung kompetisi, 6 Mei 2018.

Sudah pasti Messi tak ingin situasi yang sama terjadi lagi. Kalau pun terulang, La Pulga kali ini pasti ingin di posisi yang diberi penghormatan oleh Madrid.

Sisi positifnya, pasillo satu dekade lalu menjadi momen introspeksi besar-besaran di Camp Nou.

Revolusi terjadi di awal musim berikutnya. Frank Rijkaard dipecat, Josep Guardiola masuk.

Deco dan Ronaldinho dijual, Xavi Hernandez dan Iniesta menjadi mesin utama penggerak Barca.

Selanjutnya adalah sejarah yang tercatat via tinta emas, di mana Pep terbukti menjadi entrenador paling sukses di klub Catalonia itu.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Ganti Kepala Kru Sampai 6 Kali, Fabio Di Giannantonio Harus Rela Tanggung Risiko meski Pakai Ducati Desmosedici GP25

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Atlético Madrid
14
29
3
Real Madrid
12
27
4
Villarreal
12
24
5
Girona
14
21
6
Mallorca
14
21
7
Osasuna
13
21
8
Athletic Club
13
20
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X