Anak Zinedine Zidane, Enzo Zidane, mengungkapkan ia sudah tak sabar beraksi untuk klub barunya.
Enzo Zidane bergabung dengan klub Spanyol, Alaves, setelah dibeli dari Real Madrid di bursa transfer musim panas ini.
"Pemain-pemain Alaves sangat dekat satu dengan yang lain dan saya merasa diterima disini sejak hari pertama," ujar Enzo.
"Kualitas skuat Alaves sangat tinggi dan latihan juga sangat bagus," kata Enzo seperti dilansir BolaSPort.com dari web resmi Alaves.
Pemain 22 tahun ini mengatakan bahwa kepindahan ke Alaves ini menjadi pengalaman yang sangat menyenangkan.
Ia tak menyangka akan ada 10 ribu fan Alaves yang datang saat perkenalan resmi dirinya di klub asal daerah Basque tersebut.
Selain tak sabar untuk segera bermain, pemain berkebangsaan Prancis itu juga mengungkapkan target klubnya di musim depan.
"Target musim depan adalah memberikan yang terbaik untuk fan dan menjalani musim yang sukses seperti musim lalu," kata Enzo menjelaskan.
Enzo mengatakan ia ingin segera bermain di Stadion Mendizorroza, kandang Alaves, dan berharap hal itu akan menjadi pengalaman yang spesial.
Anak tertua Zinedine Zidane ini bermain 78 kali untuk tim B Real Madrid, Castilla, di kasta ketiga Liga Spanyol.
Dalam tiga musim disana, Enzo mencetak tujuh gol dan 15 assist.
Editor | : | Dimas Wahyu Indrajaya |
Sumber | : | deportivoalaves.com |
Komentar