Laga Real Madrid vs Tottenham Hotspur di pertandingan ketiga Liga Champions tak hanya menarik perhatian para penggemar dari kedua klub.
Dalam laga tersebut, Real Madrid hanya mampu bermain imbang 1-1 dengan sang lawan.
Gol penalti Cristiano Ronaldo (43') mampu menyamakan skor seusai tim tamu unggul terlebih dahulu lewat gol bunuh diri Raphael Varane (28').
Yang menarik, laga tersebut ternyata turut disaksikan oleh pemandu bakat rival abadi Madrid, Barcelona.
Seperti dilansir BolaSport.com dari Bleacherreport.com, Barcelona mengirimkan pemandu bakat untuk memantau dua pemain Spurs.
(Baca Juga: Perhatikan, Ini yang Dilakukan Cristiano Ronaldo Saat Lagu Champions League Berkumandang)
Dua pemain yang dimaksud tersebut adalah Davinson Sanchez dan Christian Eriksen.
Barcelona dikabarkan akan mendatangkan dua pemain tersebut di bursa transfer musim panas tahun depan.
Meski hanya bermain imbang, para pemain Spurs memang memperlihatkan daya juang yang luar biasa di laga tersebut.
Tak heran jika klub raksasa sekelas El Barca turut menginginkan jasa dari salah satu pemain.
Sebelum Sanchez dan Eriksen, Barcelona telah terlebih dahulu tertarik untuk mendatangkan Harry Kane dan Dele Alli ke Camp Nou.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | bleacherreport.com |
Komentar