Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Membedah Kegagalan Isco dan Marco Asensio Melayani Cristiano Ronaldo

By Selasa, 24 Oktober 2017 | 20:51 WIB
Reaksi penyerang Real Madrid, Cristiano Ronaldo,  saat tampil melawan Espanyol dalam laga lanjutan Liga Spanyol 2017-2018 di Stadion Santiago Bernabeu, Madrid, pada 1 Oktober 2017.
GABRIEL BOUYS/AFP
Reaksi penyerang Real Madrid, Cristiano Ronaldo, saat tampil melawan Espanyol dalam laga lanjutan Liga Spanyol 2017-2018 di Stadion Santiago Bernabeu, Madrid, pada 1 Oktober 2017.

Ada dua orang ceria dan satu pemain frustrasi dari kubu Real Madrid saat mengalahkan Eibar 3-0, Minggu (22/10).

Penulis: Theresia Simanjuntak

Mereka yang tersenyum adalah Marco Asensio dan Isco.

Nama yang disebut terakhir memberi assist untuk gol rekannya pada menit ke-28.

Atas tambahan masing-masing satu gol dan assist, Asensio serta Isco merajai daftar pencetak gol dan pemberi assist Madrid pada Liga Spanyol 2017-2018.

Asensio mengemas tiga gol, sementara Isco mengantongi tiga assist hingga pekan kesembilan liga.

Fakta tersebut nyatanya tidak membuat semua suporter Madrid senang.

Di media sosial, Asensio dan Isco mendapat kritikan dari warganet karena membuat Cristiano Ronaldo jauh dari kata ceria.

(Baca Juga: Daftar Lengkap Penerima Penghargaan di FIFA Football Award Edisi 2017)


Winger Real Madrid, Marco Asensio, merayakan gol yang dia cetak dengan menggendong Isco dalam laga Liga Spanyol kontra Eibar di Stadion Santiago Bernabeu, Madrid, pada 22 Oktober 2017.(PIERRE-PHILIPPE MARCOU/AFP)

Kembali, Ronaldo gagal membukukan gol kendati melepaskan total tembakan terbanyak (5) melawan Eibar.

Ronaldo dinilai terisolasi yang bukan disebabkan penjagaan awak Eibar, melainkan lantaran rekan-rekannya sendiri.

Secara khusus, warganet menyoroti Asensio dan Isco.

Dalam pola 4-3-1-2, Ronaldo berduet dengan Asensio di lini depan, didukung oleh Isco sebagai gelandang serang tengah.

Yang terjadi, Isco cuma mendukung Asensio.

Baik Asensio maupun Isco tidak memberi satu pun umpan tepat sasaran kepada Ronaldo sepanjang duel melawan Eibar.

Kian menarik, dua dari lima tembakan Ronaldo di laga tersebut terjadi sejak Asensio dan kemudian Isco digantikan pada menit ke-71.

Kangen Benzema

Alhasil, warganet menuding Asensio dan Isco mengisolasi Ronaldo.

Padahal, bukan karena sengaja, melainkan karakter bermain ketiganya yang menyebabkan Ronaldo tidak melebur bekerja sama dengan dua mudanya itu.

Baik Asensio maupun Isco aslinya seorang gelandang serang.

Asensio tidak menempatkan diri sebagai striker melawan Eibar, sehingga kerap bergerak sebebas Isco.

(Baca Juga: Egy Maulana Vikri, Bukti Real Madrid Tak Lagi Benci Pemain Asia)

Menyadari Asensio membebaskan diri, Ronaldo memilih sebagai si nomor 9 Madrid sehingga lebih sering menantikan datangnya aliran bola dari rekan-rekannya.

Tak heran, eks pemain Manchester United itu cuma menyentuh bola 39 kali, paling sedikit di antara awak Madrid di partai tersebut.


Aksi striker Real Madrid, Karim Benzema, dalam laga kontra Tottenham Hotspur di Santiago Bernabeu, Selasa (17/10/2017)(GABRIEL BOUYS / AFP)

Berdasarkan hasil-hasil sejauh ini, Ronaldo perlu berduet dengan penyerang murni untuk menggenjot naluri ketajaman sekaligus dapat bergerak lebih bebas.

Artinya, jawaban dari paceklik golnya adalah Karim Benzema.

Sebagai pengingat, satu-satunya gol Ronaldo di Liga Spanyol musim ini terjadi di gim melawan Getafe, 14 Oktober 2017.

Dia berpasangan dengan Benzema sejak menit awal laga itu.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Anju Christian Silaban
Sumber : Tabloid BOLA
REKOMENDASI HARI INI

Dampak Inter Miami Gagal Juara MLS 2024, Lionel Messi Bisa Dilatih Xavi Musim Depan

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
PSM
10
17
7
PSBS Biak
10
15
8
Persik
10
15
9
Arema
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X