Pelatih Barcelona, Ernesto Valverde, mengabaikan isu politik menjelang laga Liga Spanyol kontra Athletic Bilbao di Stadion San Mames, Minggu (29/10/2017) dini hari WIB.
Situasi politik di Catalonia yang merupakan domisili Barcelona, tengah memanas.
Dalam pemungutan suara, Jumat (27/10/2017), parlemen di sana memutuskan kemerdekaan dari Spanyol.
Kalau kemerdekaan tersebut lancar, Barcelona pun terancam angkat kaki dari Liga Spanyol.
Namun, segala kemungkinan negatif justru tak terlalu memengaruhi Ernesto Valverde sebagai pelatih Barcelona.
(Baca Juga: Barcelona Rela Turunkan Harga agar Pemain Ini Kembali ke Pelukan Mantan)
"Secara pribadi, fokus saya hanya pada olahraga karena Barcelona merupakan tanggung jawab utama saya," ujar Valverde seperti dilansir BolaSport.com dari Marca.
"Mari jangan berpikir macam-macam dengan liga yang akan dimainkan Barcelona nanti, saya justru lebih khawatir pada laga melawan Athletic Bilbao," tutur Valverde.
Menurut sang pelatih, Bilbao yang sempat diasuhnya, bisa saja menyusahkan Barcelona.
Ingat, kali terakhir kedua tim bertemu di San Mames pada 1 Juni 2017, Bilbao menang dengan skor 2-1.
Valverde masih menjabat sebagai pelatih Bilbao saat itu.
Editor | : | Anju Christian Silaban |
Sumber | : | marca.com |
Komentar