Partner Carvajal di sektor bek sayap, Marcelo, bahkan sangat optimistis soal peluang Neymar bergabung bersamanya.
"Suatu hari nanti, dia akan bermain untuk Madrid," demikian ucap rekan senegara Neymar itu.
Namun bagaimana dengan pendapat megabintang Real Madrid Cristiano Ronaldo?
Sejauh ini Ronaldo belum mengungkapkan pendapatnya kepada media mengenai kedatangan Neymar ke Madrid.
(Baca juga: Lebih Parah dari Danny Welbeck, Ini 5 Diving Paling Konyol di Dunia)
Namun, Cristiano Ronaldo dikabarkan tidak senang mendengar ketertarikan Florentino Perez untuk memboyong Neymar ke Santiago Bernabeu.
Sebaliknya, Neymar juga dikabarkan enggan untuk pindah ke Real Madrid jika Cristiano Ronaldo masih bermain untuk Madrid.
Hal ini tentu saja disebabkan karena Neymar enggan dibayang-bayangi oleh performa dan kesuksesan Cristiano Ronaldo.
Jika Real Madrid benar-benar serius untuk mendatangkan Neymar, Madrid harus bisa menjadikan Neymar nomor satu dengan mendepak CR7.
Tentu saja hal ini membuat dilema yang cukup besar bagi Real Madrid, karena Ronaldo merupakan sumber gol sekaligus sumber pendapatan Madrid.
Editor | : | Nina Andrianti Loasana |
Sumber | : | marca.com, BolaSport.com |
Komentar