Di kubu Real Madrid, Theo Hernandez tampilannya kurang memikat dan dinilai gagal menjadi pelapis Marcelo yang mulai menua.
Sementara Barcelona membutuhkan Alonso untuk memberikan istirahat kepada Jordi Alba yang lebih sering menjadi pilihan utama di posisi tersebut.
Pelapis Alba, Lucas Digne, juga gagal menunjukkan performa terbaik kala diberi kepercayaan untuk mentas.
Alonso merupakan pemain binaan akademi Madrid sejak 2009.
(Baca Juga: Ngebet Datangkan Mohamed Salah, Real Madrid Harus Penuhi 2 Syarat Ini)
Namun ia kemudian hengkang ke Inggris dan memulai petualangan bersama Bolton pada 2010.
Setelah dari Bolton Alonso mengembara ke Fiorentina, Sunderland, dan kini berlabuh di Chelsea.
Alonso juga mempunyai pengalaman buruk di ibu kota Spanyol tersebut.
Dilansir BolaSport.com dari Sportskeeda, pada 2011, Alonso ditangkap polisi karena menghilangkan nyawa seorang gadis berusia 19 tahun.
Editor | : | Taufan Bara Mukti |
Sumber | : | Berbagai sumber |
Komentar