Raul Gonzalez saat ini sedang mengikuti kursus kepelatihan guna mendapatkan lisensi UEFA Pro.
Jika menunjuk Raul sebagai pelatih baru, Madrid akan mengulangi apa yang telah mereka lakukan kepada Zidane.
Sebelum membesut Cristiano Ronaldo dkk pada 2016, Zidane belum memiliki pengalaman melatih tim lain.
Pada 2014, Zidane ditunjuk untuk menangani tim Real Madrid Castilla.
Pada 4 Januari 2016, Real Madrid mengumumkan pemecatan Rafael Benitez dari jabatan pelatih.
(Baca Juga: Mengapa Dele Alli Dicemooh Suporter Nigeria pada Laga Persahabatan Kontra Inggris?)
Di hari yang sama, Zidane ditunjuk sebagai pelatih baru dengan kontrak dua setengah tahun.
Selain sama-sama pernah bermain di Real Madrid, Zidane dan Raul juga merupakan legenda di ibu kota Spanyol.
Raul malah pernah dipercaya menjadi kapten Los Blancos pada 2003-2010.
Editor | : | Taufan Bara Mukti |
Sumber | : | As.com |
Komentar