Nilai fantastis itu sudah menghitung uang 180 juta euro yang harus dikeluarkan PSG buat membayar transfer permanen Kylian Mbappe pada 2019.
Bandingkan dengan Bayern, yang "hanya" menghabiskan sekitar 500 juta euro (Rp 7,8 triliun).
Meski demikian, tim orang-orang kaya lama itu layak berbangga karena menghasilkan lebih banyak gelar daripada PSG dalam enam musim terakhir.
Striker Bayern Muenchen, Robert Lewandowsli, merayakan gol bersama rekan setimnya seusai mencetak gol kedua ke gawang Mainz dalam laga lanjutan Liga Jerman 2017-2018 di Muenchen, Jerman, pada 16 September 2017.(GUENTER SCHIFFMANN/AFP)
Berikut perbandingan sejumlah variabel antara Paris Saint-Germain dan Bayern Muenchen sejak 2011.
PSG
- Nilai skuat keseluruhan: 521,3 juta euro
- Pengeluaran di bursa transfer: 1,12 miliar euro
- Pemasukan dari transfer: 191 juta euro
- Gelar liga domestik: 4
- Gelar piala domestik: 3
- Gelar Liga Champions: 0
- Pemain termahal: Neymar (222 juta euro)
- Posisi di klasemen liga domestik musim ini: 1 (Ligue 1)
Bayern Muenchen
- Nilai skuat keseluruhan: 581,5 juta euro
- Pengeluaran di bursa transfer: 500 juta euro
- Pemasukan dari transfer: 213 juta euro
- Gelar liga domestik: 5
- Gelar piala domestik: 3
- Gelar Liga Champions: 1
- Pemain termahal: Corentin Tolisso (41,5 juta euro)
- Posisi di klasemen liga domestik musim ini: 3 (Bundesliga)
Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik
channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | transfermarkt.com, bild.de |
Komentar