Peringkat ketiga dan keempat, Sporting CP dan Olympiacos, melesakkan 8 dan 4 gol.
Kembali ke Juventus, produktivitas yang minim membuat mereka sedikit mewakilkan pemainnya di daftar pencetak gol.
Tujuh gol Si Nyonya Tua tersebar ke rekening Gonzalo Higuain (2 gol), Mario Mandzukic (2), serta Federico Bernardeschi (1), Juan Cuadrado (1), dan Miralem Pjanic (1).
Untung bagi Juventus, ketumpulan itu tak begitu berpengaruh terhadap performa tim keseluruhan.
Sebagai kompensasi, mereka disokong pertahanan tangguh dengan catatan tiga clean-sheet selama fase grup.
Secara makro, Juventus bahkan baru kebobolan satu gol di semua ajang sejak 19 November 2017.
Jala Juventus robek terakhir kali saat mengalahkan Hellas Verona dengan skor 3-1 di ajang Serie A pada 31 Desember 2017.
Catatan 15 clean-sheet dari 16 pertandingan terakhir yang ditorehkan Si Nyonya Tua itu akan menyulitkan Harry Kane dan kawan-kawan.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Uefa.com |
Komentar