Pemilik AS Roma Singgung Ukuran Gawang Liga Inggris Gara-gara Mohamed Salah https://t.co/XtcIyfj5Uk
— BolaSport.com (@BolaSportcom) 24 April 2018
Nahas bagi AS Roma, aksi kurang terpuji kedua legendanya itu membawa karma buruk bagi tim serigala ibu kota.
Roma dilumat habis oleh Liverpool pada laga itu.
Daniele De Rossi dkk tertinggal 5-0 saat laga belum genap berjalan 70 menit.
Dua gol Mohamed Salah (36', 45+1') dan dua gol Roberto Firmino (62', 69') ditambah satu gol tambahan dari Sadio Mane (56') melengkapi derita AS Roma.
Roma baru bisa membalas ketika pertandingan menyisakan 10 menit.
Gol Edin Dzeko (81') dan penalti Diego Perotti (85') membuat skor akhir menjadi 5-2 untuk kemenangan Liverpool.
Conti pun terlihat meratap di bangku penonton di samping legenda Roma lainnya, Francesco Totti.
@Totti: ahora sí lo volteamos en Roma. pic.twitter.com/oOgDqjFFcw
— ABANDONAROSKI a los 70 (@LaPutaNorte) April 24, 2018
Namun peluang Roma tampil di partai final Liga Champions belum sepenuhnya tertutup.
Giallorossi butuh menang dengan selisih gol minimal tiga untuk memastikan tiket ke laga puncak.
Hal yang sama pernah dilakukan Roma ketika mengeliminasi Barcelona.
(Baca Juga: Video Hujan 7 Gol Liverpool Vs AS Roma, Salah dan Firmino Jadi Aktor Utama)
Editor | : | Kautsar Restu Yuda |
Sumber | : | twitter.com, BolaSport.com |
Komentar