Penyerang Napoli, Lorenzo Insigne ungkapkan rasa kecewa dengan menyebut timnya seharusnya dapat meraih kemenangan pada laga perdana Liga Champions 2018-2019.
Lorenzo Insigne mengungkapkan bahwa timnya seharusnya dapat meraih kemenangan saat melakoni partai tandang Liga Champions musim ini.
Tergabung dalam Grup C bersama Liverpool, Paris Saint-Germain, dan Crvena Zvezda, tim asuhan Carlo Ancelotti hanya mampu bermain imbang pada laga perdana mereka.
(Baca juga: Liverpool Vs PSG - Juergen Klopp Akui Kagumi Kylian Mbappe)
Napoli bertandang ke Serbia di markas Crvena Zvezda untuk melakoni pertandingan fase penyisihan grup pada Rabu (19/9/2018) dini hari WIB.
Pada laga tersebut, Lorenzo Insigne dkk hanya mampu bermain imbang tanpa gol hingga pertandingan berakhir.
(Baca juga: Rio Ferdinand: Hanya Dua Klub Inggris yang Menjadi Pesaing Gelar Liga Champions)
Dilansir BolaSport.com dari Sky Sport Italia, hasil tersebut tentu tidak menyenangkan bagi klub, terlebih untuk Insigne.
Pesepak bola asal Italia itu mengungkapkan bahwa Napoli seharusnya dapat mengalahkan Crvena Zvezda.
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | SkySports.com |
Komentar