"Juventus adalah tim hebat dan kami membuktikannya sekali lagi pada malam ini."
"Kami baru melakoni satu pertandingan, tetapi kemenangan ini sangat penting," ucap Bonucci menambahkan.
Leonardo Bonucci ikut menanggapi keputusan wasit Felix Brych yang mengusir Cristiano Ronaldo karena tertangkap kamera menarik rambut bek Valencia, Jeison Murillo.
"Sejauh yang bisa saya lihat, pertikaian tersebut normal," ujar Leonardo Bonucci.
"Murillo lebih dulu menahan Ronaldo dengan tangannya, lalu Ronaldo bereaksi."
"Hal-hal seperti itu bisa saja terjadi dalam pertandingan sehingga kami harus lebih kuat daripada setiap lawan," tutur Bonucci lagi.
Pemain Terbaik Liga Italia musim 2015-2016 ini pun mengaku Cristiano Ronaldo marah seusai dikeluarkan Felix Brych.
“Ronaldo marah, tentu saja. Wasit mengambil keputusan berdasarkan apa yang dilihatnya dan kami mampu mengatasi rintangan," kata Leonardo Bonucci.
“Kami harus terus menyatu sebagai sebuah tim dan secara pribadi saya akan terus berusaha memberikan yang terbaik di dalam dan luar lapangan," ucap Bonucci menambahkan.
(Baca Juga: VIDEO - Selebrasi Gol Roberto Firmino Disukai Juergen Klopp)
Kekalahan dari Juventus membuat Valencia kalah dalam empat pertandingan terakhir di Liga Champions dan sekadar satu kali menang pada enam partai terakhir di semua kompetisi.
Editor | : | Jalu Wisnu Wirajati |
Sumber | : | Uefa.com, sport.sky.it |
Komentar