Pertemuan dengan Manchester City pada matchday 2 Grup F Liga Champions di Stadion WIRSOL Rhein Neckar Arena, membuat pelatih Hoffenheim, Julian Nagelsmann, mengaku sangat antusias.
Meski pertandingan yang akan digelar pada Selasa (2/10/2018) ini akan sulit bagi Hoffenheim, Julian Nagelsmann mengaku sudah tidak sabar melakoni laga tersebut.
Pelatih berusia 31 tahun itu ingin sekali bisa beradu strategi dengan Pep Guardiola.
"Saya akan bermain melawan Pep Guardiola untuk pertama kalinya dan berdasarkan perjalanan karier profesionalnya, dia adalah panutan yang bagus," ucap Julian Nagelsmann seperti dikutip BolaSport.com dari Sky Sports.
Selain antusias untuk menghadapi Pep Guardiola, pertandingan kontra Manchester City akan sangat emosional bagi semua elemen pendukung Hoffenheim karena ini adalah laga kandang pertama mereka di Liga Champions.
(Baca juga: Manchester United Terpuruk, Gary Neville Salahkan Klub Ketimbang Jose Mourinho)
"Saya juga sudah sangat menantikan pertandingan Liga Champions pertama di kandang kami ini. Saya sangat fokus pada sesi latihan, tetapi pertandingan tersebut pasti akan menghadirkan banyak kegembiraan bagi kami," tutur Julian Nagelsmann.
Hoffenheim membutuhkan kemenangan dari pertandingan ini setelah pada matchday pertama Grup F hanya bermain imbang 2-2 di kandang Shakhtar Donetsk.
Sementara bagi Manchester City, laga ini juga sangat penting setelah mereka takluk 1-2 dari Olympique Lyonnais di kandang sendiri.
(Baca juga: Meski Sempat Adu Mulut, Antoine Griezmann Mengaku Sangat Menghormati Kapten Real Madrid)
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | SkySports.com |
Komentar