"Saat ini, para bek melihat persis di mana Lukaku berada. Dia tidak bergerak, jadi Anda tahu apa yang dia lakukan," tutur Ferdinand lagi.
Saking buruknya penampilan Lukaku, eks bek termahal di dunia itu menyebut sang striker adalah lawan yang diidam-idamkan oleh para bek lawan.
Baca Juga:
- Manchester United Langsung Hubungi Zinedine Zidane Usai Kalah dari West Ham United
- Jose Mourinho dan Paul Pogba Berkonflik, Pemain Manchester United Terpecah Jadi 2 Kubu
- 5 Alasan Manchester United Harus Pertahankan Paul Pogba ketimbang Jose Mourinho
"Untuk seorang bek, menghadapi Lukaku adalah impian," ucapnya.
Penampilan Lukaku pada laga kontra Valencia memang tak bisa dinilai baik.
Whoscored memberikan nilai 6,3 bersama Nemanja Matic, angka terendah di antara para pemain inti Manchester United di laga tersebut.
Manchester City Bidik Striker Seharga Neymar demi Gelar Liga Champions Musim Ini https://t.co/t1RFPIPbpY
— BolaSport.com (@BolaSportcom) 30 September 2018
Selain itu, penyerang asal Belgia tersebut menciptakan tembakan pertama baru pada menit ke-71 meski bermain sejak menit pertama.
Total empat tembakan Lukaku, hanya dua yang mengenai sasaran, tetapi tak berbuah gol.
Editor | : | Kautsar Restu Yuda |
Sumber | : | whoscored.com, sport.bt |
Komentar