Hasil Liga Champions - Bekuk CSKA Moskva 2-1, AS Roma Geser Real Madrid di Klasemen Grup G https://t.co/ygWOWuCsYa
— BolaSport.com (@BolaSportcom) November 7, 2018
Sudah unggul 2-0, Real Madrid terus memberikan tekanan dengan Ales Hruska harus membuat penyelamatan terhadap upaya Gareth Bale pada menit ke-28.
Di menit ke-37, sebuah situasi bola mati kembali menjadi berkah bagi Real Madrid, yang sukses mencetak gol ketiga.
Diawali sepak pojok Toni Kroos, umpan silang Dani Ceballos diteruskan Bale menjadi assist untuk sundulan Benzema yang menjebol gawang Hruska.
Tiga menit kemudian, Karim Benzema dan Gareth Bale bertukar peran. Benzema membuat assist untuk gol keempat Real Madrid yang dicetak lewat tembakan voli Bale.
Babak pertama berakhir dengan keunggulan 4-0 untuk tim tamu.
(Baca Juga: Paul Pogba: Cristiano Ronaldo Mencetak Gol Semudah Minum Air)
Dua menit kemudian, Kopic kembali menghadirkan ancaman yang bisa dimentahkan Courtois.
Menjelang satu jam pertandingan, dengan skor sudah nyaman untuk timnya pelatih Real Madrid, Santiago Solari, mulai mengganti pemain intinya demi mengantisipasi laga Liga Spanyol kontra Celta Vigo pada akhir pekan nanti.
Sergio Ramos diganti bek berusia 21 tahun, Javier Sanchez, kemudian Karim Benzema diganti Vinicius Junior.
Pada menit ke-67, diawali sebuah serangan balik, Vinicius langsung memberikan kontribusi dengan mengirim assist buat gol kelima Real Madrid yang dicetak Toni Kroos lewat sebuah tendangan chip.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Uefa.com |
Komentar