Pelatih Antonio Conte menjagokan mantan klubnya, Juventus, sebagai salah satu calon juara Liga Champions musim 2018-2019.
Antonio Conte yang kini tidak sedang menangani klub mana pun mengaku sangat menjagokan Juventus untuk menjadi juara Liga Champions.
Hal ini disebabkan oleh kematangan dan banyaknya pemain bintang yang kini membela Juventus, termasuk Cristiano Ronaldo.
Selain Juventus, Antonio Conte juga percaya bahwa setidaknya ada 4 klub lain yang berpeluang untuk menjadi juara tanpa menyebutkan klub mana saja.
“Sekitar empat atau lima tim berpeluang menjuarai Liga Champions musim ini dan salah satunya adalah Juventus. Mereka telah membuat struktur tim yang sangat penting," ucap Antonio Conte seperti dikutip BolaSport.com dari Calciomercato.com.
“Juventus juga telah mendatangkan beberapa pemain. Apa yang akan saya lakukan jika memiliki Cristiano Ronaldo? Saya tidak ingin memikirkannya. Saya sangat bangga dengan pemain yang pernah saya latih di Juventus," tuturnya.
Baca Juga:
- Calon Pengganti Sergio Ramos di Real Madrid Pernah Bermain di Indonesia
- Pelatih Terbaik dalam 116 Tahun, Santiago Solari Dipermanenkan Real Madrid
Selama menangani Juventus, Antonio Conte pernah meraih kesuksesan dengan menjuarai Liga Italia 2011-2012, 2012-2013, dan 2013-2014.
Sementara di Liga Champions, Antonio COnte hanya mampu mengantarkan Juventus lolos ke babak perempat final dan dua kali gagal lolos fase grup.
Editor | : | Dimas Wahyu Indrajaya |
Sumber | : | calciomercato.com |
Komentar