"Liga Champions berbeda. Ada periode saat Real Madrid berada di situasi yang lebih buruk (tetapi) mereka masih punya kesempatan lolos ke babak berikutnya," ujar Allegri.
"(Performa mereka sekarang) tidak ada artinya," sambungnya.
(Baca Juga: Kisah Klub Liga Jerman yang Adu Jumlah Retweet untuk Dapat Gelar Juara)
Tim berjuluk La Vecchia Signora sendiri bisa memastikan diri lolos ke fase knock-out Liga Champions dengan segera.
Agar bisa lolos dari babak penyisihan grup, Juventus cuma perlu hasil imbang saat melawan Valencia di matchday kelima Liga Champions pada Rabu dini hari nanti.
Meskipun target yang diperlukan tidak terlalu sulit, Massimiliano Allegri meminta anak asuhnya untuk terlalu jumawa.
Kekalahan 1-2 dari Manchester United pada laga sebelumnya menjadi peringatan untuk tidak boleh lengah meskipun sedang dalam posisi unggul.
"Besok kami tidak boleh lengah seperti yang kami lakukan di lima menit terakhir melawan Manchester United," ucap Allegri.
View this post on Instagram
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | Goal.com |
Komentar