Tersingkirnya Napoli dari Liga Champions, membuat sang bek, Kalidou Koulibaly, mengaku tak bisa membikin kejutan.
Kalidou Koulibaly kecewa dengan ketidakberhasilan Napoli menembus babak 16 besar Liga Champions, setelah takluk 0-1 dari Liverpool, Selasa (11/12/2018).
Gol tunggal Mohamed Salah untuk Liverpool pada menit ke-34 membuyarkan harapan Napoli memperpanjang perjalanannya di Liga Champions.
Baca Juga:
- 15 Tim Lolos ke Babak 16 Besar Liga Champions
- Hasil Liverpool Vs Napoli - Gol Mohamed Salah Loloskan The Reds ke Babak 16 Besar Liga Champions
"Kami sungguh sangat dekat (dari kelolosan)," kata Kalidou Koulibaly, dilansir BolaSport.com dari laman Four Four Two.
"Saat fase grup dimulai, banyak orang yang menduga kami akan terlempar dari Liga Champions. Kami mohon maaf karena tak bisa memberikan kejutan kepada semua orang."
"(Padahal) kami punya skuat yang bagus, tetapi saya tahu bahwa kami akan memiliki momen yang bagus pada musim ini," tutur bek tengah 27 tahun ini.
#NouvellePhotoDeProfil pic.twitter.com/5uqxkmG6eG
— Koulibaly Kalidou (@kkoulibaly26) 4 December 2018
Napoli tersisih karena kalah produktivitas gol dengan Liverpool, meski sama-sama mempunyai poin sembilan.
Selaku runner up Grup C, Liverpool akan menemani pemuncak klasemen Paris Saint-Germain (11 angka) melangkah ke fase gugur.
Editor | : | Dimas Wahyu Indrajaya |
Sumber | : | FourFourTwo.com |
Komentar