Upaya skuat asuhan Dick Advocaat mencetak gol balasan semakin rumit seusai Kevin Strootman diganjar kartu merah langsung pada menit ke-61. Dia melakukan pelanggaran keras terhadap Griezmann.
Kevin Strootman wasn't best pleased about his sending off... pic.twitter.com/cUQYZNfVYf
— Squawka News (@SquawkaNews) August 31, 2017
Keunggulan jumlah pemain membuat Prancis bisa menggandakan keunggulan menjadi 2-0 pada menit ke-73.
Gol tersebut diciptakan Thomas Lemar melepaskan tembakan dari luar kotak penalti.
This is how Thomas Lemar celebrated NOT signing for Arsenal today. pic.twitter.com/IBoGMuyKYS
— The COYS Boys (@thecoysboys) August 31, 2017
Lemar kembali mencatatkan namanya di papan skor dan menjadikan Prancis unggul 3-0 dengan memaksimalkan umpan dari Griezmann.
Les Blues akhirnya memastikan kemenangan telak 4-0 dan gol penutup diciptakan Mbappe yang baru direkrut Paris Saint-Germain dari AS Monaco, pada menit ke-90+2.
On the day he signs for PSG, Kylian Mbappe scores his first goal for France! pic.twitter.com/vsoz9S6bZZ
— B/R Football (@brfootball) August 31, 2017
Prancis 4-0 Belanda (Antoine Griezmann 14', Thomas Lemar 73', 88', Kylian Mbappe 90'+2)
Prancis: 1-Hugo Lloris, 19-Djibril Sidibe, 21-Laurent Koscielny, 5-Samuel Umtiti, 3-Layvin Kurzawa, 11-Kingsley Coman (10-Alexandre Lacazette 80'), 6-Paul Pogba, 13-N'Golo Kante, 8-Thomas Lemar, 9-Olivier Giroud (20-Kylian Mbappe 76'), 7-Antoine Griezmann.
Belanda: 1-Jasper Cillesen, 2-Timothy Fosu-Mensah, 3-Stefan De Vrij, 4-Wesley Hoedt, 5-Daley Blind, 8-Georginio Wijnaldum, 6-Kevin Strootman, 11-Arjen Robben, 10-Wesley Sneijder 16-Tonny Vilhena 45'), 7-Quincy Promes, 9-Vincent Janssen (19-Robin van Persie 64').
Editor | : | Anju Christian Silaban |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar