Tanjung Verde bahkan back to back mengalahkan Afrika Selatan dengan skor sama 2-1.
Pada pertandingan selanjutnya Tanjung Verde akan menjamu Senegal, Minggu (8/10/2017) dini hari.
Tanjung Verde yang sudah melangkah sejauh ini tentu tak ingin menyia-yiakan peluang untuk pertama kali tampil di Piala Dunia yang sudah di depan mata.
A new comer might be introduced to @FIFAWorldCup 5 teams still have the chances to be there for the first time in World cup history #AFWCQ pic.twitter.com/2EPNSn4WMd
— CAF (@CAF_Online) October 7, 2017
3. Gabon
Gabon saat ini berada di peringkat ketiga klasemen grup C Kualifikasi Piala Dunia 2018 zona Afrika.
Gabon hanya terpaut satu poin dari Maroko dan tiga poin dari Pantai Gading yang mengoleksi 8 poin.
Dengan dua pertandingan sisa, Gabon masih berpeluang untuk lolos ke Piala Dunia 2018.
Menilik penampilan Gabon, hal tersebut bukanlah sesuatu yang mustahil.
Pierre-Emerick Aubameyang dkk pernah menundukkan Pantai Gading 2-1 di pertemuan sebelumnya.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | Twitter.com/CAFOnline |
Komentar