Tahun ini sudah terpilih tiga finalis kandidat pemenang penghargaan Puskas Award 2017, yakni Deyna Castellanos, Olivier Giroud, dan Oscarine Masuluke.
Pemenang penghargaan pencetak gol terbaik itu akan diumumkan dalam acara The Best FIFA Football Award di London, Inggris, Senin (23/10/2017) waktu setempat.
Sejak 2009 hingga 2016, nama-nama sekelas Cristiano Ronaldo, Neymar, dan Zlatan Ibrahimovic pernah terpilih sebagai pencetak gol terbaik dalam satu tahun.
Gol Ronaldo dengan melepaskan tembakan keras dari jarak jauh terpilih sebagai yang terbaik pada 2009, saat sang bintang masih bermain di Manchester United.
Valentino Rossi dan Colin Edwards Menjelaskan Situasi Saat Kecelakaan Marco Simoncelli di Malaysia https://t.co/TzdXM6zON6
— BolaSport.com (@BolaSportcom) October 23, 2017
Neymar mencetak gol terindah ketika masih berstatus pemain Santos pada 2011 .
Ibrahimovic juga terpilih sebagai pemenang Puskas Award pada 2013 berbekal gol bicycle kick dari luar kotak penalti bersama timnas Swedia.
Berikut video gol-gol terindah yang memenangi Puskas Award dari 2009 hingga 2016:
Tahun ini pemain wanita menjadi sorotan karena menjadi salah satu finalis Puskas Award 2017.
Dia adalah Deyna Castellanos, pemain kelahiran Venezuela 18 tahun silam.
Saat ini, ia bermain untuk tim Liga Sepak Bola Wanita Amerika Serikat, Santa Clarita Blue Heat.
Deyna mencetak gol indah pada laga Piala Dunia U-17 2016 melawan Kamerun.
Saat itu, Deyna mencetak lesakan bagi Venezuela pada injury time sehingga mengamankan tiga poin bagi negaranya.
Gol Deyna dicetak dari garis tengah lapangan beberapa detik setelah sepak mula dilakukan.
Lesakan indah itu juga dinobatkan sebagai gol terbaik di ajang Piala Dunia U-17 tahun lalu.
Finalis kedua adalah Olivier Giroud, pemain Prancis pertama yang terpilih menjadi tiga finalis Puskas Award.
Striker Arsenal tersebut mencetak gol spektakuler ke gawang Crystal Palace pada laga Liga Inggris musim 2016-2017.
Giroud membobol gawang tim beralias The Eagles dengan tendangan kalajengking yang dieksekusi dengan menawan.
Sementara itu, nama ketiga yang masuk ke dalam jajaran finalis adalah penjaga gawang asal Afrika Selatan, Oscarine Masuluke.
Masuluke mencetak gol bagi timnya, Baroka FC, untuk menyamakan kedudukan ketika melawan Orlando Pirates.
Masuluke mencetak gol dengan tendangan akrobatik yang menawan dan tak mampu dihalau oleh kiper musuh.
Editor | : | Anju Christian Silaban |
Sumber | : | Youtube.com |
Komentar