Roma president James Pallotta: "What Barcelona did was legal, but not ethical. Yesterday they called me to apologise, but I won't accept it unless they sell me Lionel Messi." pic.twitter.com/tz7vaXb2eG
— Transfer News (@PurelyFootball) 27 July 2018
"Kami telah mempetimbangkan langkah hukum. Bordeaux sepertinya akan dimintai keterangannya. Barcelona meminta maaf kepada kami, namun saya tidak menggubris," ujarnya.
"Satu-satunya cara untuk menerima itu (permintaan maaf Barcelona) adalah dengan menjual Messi kepada kami," kata Pallotta.
Kini masalah transfer Malcom bakal menjadi bumbu rivalitas anyar antara AS Roma dan Barcelona jelang pertemuan keduanya di laga International Champions Cup (ICC) 2018, di AT&T Stadium, Texas, pada Rabu (1/8/2018).
(Baca juga: Gagal Perkuat Timnas U-23 Indonesia, Ezra Walian Tetap Didukung Fan)
Bahkan, beberapa jam jelang laga, AS Roma menyinggung masalah Malcom dalam sebuah akun twitternya yang berbahasa Inggris.
Akun @ASRomaEN memposting sebuah foto yang menunjukkan notifikasi untuk membisukan kata-kata Malcom di twitter.
Match day pic.twitter.com/VcxxnXcC1n
— AS Roma English (@ASRomaEN) 31 July 2018
Laga antara Barcelona Vs AS Roma akan dilaksanakan pada Rabu (1/8/2018) pukul 09.00 WIB.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | twitter.com/ASRomaEN |
Komentar