Kebetulan, pertandingan yang dilakoni Messi dengan Barcelona di Liga Spanyol akan digelar pada Sabtu, 8 Desember, sehingga dia punya waktu luang untuk melihat langsung pertandingan tersebut.
Cristiano Ronaldo sendiri juga tidak punya kesibukan berarti semenjak pertandingan Juventus di giornata Liga Italia berikutnya akan digelar pada Jumat, 7 Desember.
Hanya saja, ada satu masalah yang membuat Ronaldo diragukan datang kembali ke Kota Madrid untuk menonton pertandingan final Copa Libertadores.
"(Keputusannya) tidak mudah karena relasi dengan klub (Real Madrid) memburuk setelah kepindahannya ke Juventus," tutur salah satu orang terdekat CR7.
"Namun begitu, Cris akan sangat senang kalau bisa menonton pertandingannya, untuk menerima undangan dari federasi dan menonton pertandingan dengan Messi dari tribune.
"Tetapi dia belum sepenuhnya melupakan rasa sakit hatinya," imbuhnya.
(Baca Juga: Cristiano Ronaldo: Saya Hanya Prospek Bisnis di Mata Presiden Real Madrid)
View this post on Instagram
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | As.com |
Komentar