Gol lagi-lagi untuk Indonesia pada menit ke-25, kali ini pelakunya adalah Johanis Mustamu dengan kaki kirinya.
Muhammad Subhan Faidasa berhasil mencetak hattrick dipertandingan kali ini setelah namanya kembali tercatat di papan skor pada menit ke-30.
Gol kembali tercipta pada menit ke-31, Ardiansyah Runtuboy berhasil mencetak gol keduanya.
Sauqy Saud Lubis berhasil susul Subhan mencetak hattrick pada menit ke-32.
Seakan tak mau kalah, Ardiansyah Runtuboy susul dua rekannya mencetak hattrick pada menit ke-33. 15-0 untuk Indonesia.
Ardiansyah Runtuboy kembali mencetak gol keempatnya untuk Indonesia pada menit ke-34.
Gol ke-17 Indonesia tercipta lewat kaki Sunny Rizky Suhendra pada menit ke-35.
Bambang Bayu Saptaji kembali mencetak gol ke-18 untuk Indonesia pada menit ke-36.
Muhammad Subhan Faidas kembali cetak gol keempatnya di menit ke-37.
Dua gol Kapten timnas Indonesia, Randy Satria Mushar menutup kemenangan timnas futsal Indonesia pada menit ke-38 dan 39.
Editor | : | Stefanus Aranditio |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar