- Penyerang Tunggal Dalam Formasi 4-3-3 atau 4-2-3-1
Di Bhayangkara FC, Spaso diplot sebagai penyerang nomer 9 yang artinya ia ditugaskan sebagai penyerang tengah pencetak gol.
Dalam skema 4-3-3 yang biasa dipakai Luis Milla, Spaso akan menjadi ujung tombak menggantikan peran Boas Salossa
- Salah Satu Penyerang Dalam Formasi 4-4-2
Tercatat Luis Milla pernah memakai skema ini ketika timnas U-23 melawan Kamboja di ajang Sea Games 2017 dengan memasang Marinus Wanewar dan Ezra Walian bersamaan.
Spaso bisa mengisi salah satu pos dari dua striker yang dimainkan.
- Penyerang Sayap Kanan Dalam Formasi 4-3-3 atau 4-2-3-1
Di Borneo FC, Terens biasa mengisi pos sayap kanan dengan formasi 4-2-3-1. Tampaknya tak masalah bagi Terens jika dimainkan dalam formasi 4-3-3 Luis Milla.
Ia akan tetap di sayap kanan, hanya posisinya lebih maju. Jika Lerby dimainkan sebagai ujung tombak timnas, ini akan lebih menguntungkan Terens karena keduanya sudah biasa bermain bersama.
- Sayap Kanan Murni Dalam Formasi 4-4-2
Jika Luis Milla memainkan 2 striker, Terens dengan spesialisasinya akan tetap mengisi pos sayap kanan.
Lewat kecepatannya, Terens akan membombardir sisi kiri pertahanan lawan dan mengirimkan umpan kepada dua striker di depan.
Editor | : | Ferril Dennys Sitorus |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar