Ratu Tisha menambahkan, tekanan serta intervensi yang dilakukan pihak federasi kepada tim pelatih dipastikan dapat mengganggu kinerja pelatih.
"Karena nanti ditakuti adanya tindakan presure dari federasi kepada Milla. Jadi biarkan Milla memilih pemain seperti apa. Itu urusan dia," katanya.
Timnas sendiri akan melakoni tiga uji coba. Mulanya, Timnas U-23 akan berjumpa Timnas U-23 Suriah pada Kamis, (16/11/2017) 17.00 WIB.
Sementara itu Timnas senior akan berjumpa Timnas U-23 Suriah pada tanggal (18/11/2017) 18.00 WIB dan melawan Guyana pada 25 November 2017.
Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik
channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor | : | Stefanus Aranditio |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar