Penjaga gawang timnas Indonesia, Andritany Ardhiyasa, menekankan irisan antara sepak bola, kemanusiaan, dan hiburan.
Hal itu diutarakan Andritany Ardhiyasa dalam sesi jumpa pers Aceh World Solidarity Games 2017 di Banda Aceh, Jumat (1/12/2017).
Andritany merupakan satu dari tiga pemain senior yang dibawa pelatih Luis Milla pada ajang yang dikenal sebagai Tsunami Cup 2017 tersebut.
Turnamen persahabatan tersebut memang melibatkan negara-negara yang pernah terkena tsunami.
Pada edisi kali ini, Indonesia bakal melawan empat negara yakni, Brunei, Mongolia, dan Kirgistan dalam rentang 2-6 Desember 2017.
"Sepak bola tidak jauh dari kemanusiaan. Dalam sepak bola, kami diajarkan bagaimana bersikap respek kepada siapa pun," ucap Andritany.
"Kami juga harus memberikan yang terbaik. Ini hiburan untuk masyarakat Aceh. Ini ajang untuk mereka," kata kiper Persija Jakarta itu.
Adapun pada laga pertama, Indonesia bakal meladeni Brunei di Stadion Harapan Bangsa, Banda Aceh, Sabtu (2/12/2017) pada pukul 21.15 WIB.
Editor | : | Ferril Dennys Sitorus |
Sumber | : | BolaSpoert.com |
Komentar