Bek Bhayangkara FC, Putu Gede Juni Antara, masuk dalam pemusatan latihan timnas U-23 Indonesia tahap kedua untuk persiapan Asian Games 2018.
Putu Gede pun memiliki keinginan untuk menembus skuat utama racikan Luis Milla.
Ia sempat masuk skuat timnas U-23 di ASEAN Games 2017 di Malaysia dan Putu Gede ingin mengulangi prestasi tersebut.
"Keinginan saya harus masuk skuat timnas," ujar Putu Gede di Hotel Salvatore, (27/2/2018).
(Baca Juga: Jose Mourinho Temui Manajemen Manchester United untuk Bahas Hal Darurat)
Saat ditanya jika tidak terpilih oleh Luis Milla untuk masuk skuat, Putu Gede pun memberikan jawabannya.
"Belum terpikirkan oleh saya," ujar Putu Gede.
Timnas U-23 Indonesia dipersiapkan untuk mengikuti cabang olahraga sepak bola Asian Games 2018, dimana terdapat tiga kuota untuk pemain senior.
Asian Games 2018 akan dihelat di Jakarta dan Palembang pada bulan Agustus.
(Baca Juga: Hanya Ada 2 Pemain yang Bisa Cetak 10 Gol di Eropa pada 2018)
Editor | : | Thoriq Az Zuhri Yunus |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar