Sedangkan pada semifinal giliran, tuan rumah yang turun dengan timnas U-15 Jepang dikalahkan Fadillah Nur Rahman Cs dengan skor 1-0.
Pasca sukses di Jepang ini, pelatih Fakhri Husaini langsung ingin anak asuhnya menatap turnamen yang lebih tinggi levelnya.
(Baca juga: Muangthong Kalah dan Bobol Enam Gol, Eks Gelandang Thailand yang Jadi 'Hantu' Timnas Indonesia Mundur)
Menurut Fakhri, evaluasi tetap dilakukan karena turnamen ini merupakan target antara menuju Piala AFF U-16 dan Piala Asia U-16 yang berlangsung tahun ini.
”Tentu target besar kami lolos ke Piala Dunia U-17 pada 2019 dengan syarat lolos ke semifinal Piala Asia U-16,” kata Fakhri menegaskan.
Ditambahkannya, hasil ini diharapkan bisa mengangkat moral dan motivasi pemain skuat Garuda Asia.
(Baca juga: Bukti Awal Kekompakan Egy Maulana Vikri, Lechia Gdansk, dan Indonesia)
Catatan positif ini juga menjadi tonggak kebangkitan sepak bola Indonesia dari pembinaan usia muda.
Dalam turnamen ini, David Maulana juga mendapatkan penghargaan sebagai pemain terbaik Jenesys 2018.
Daftar 17 Pemain Timnas U-16 Indonesia pada Turnamen Jenesys 2018:
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar