Wanita lulusan FIFA Master itu mencoba mengerti dengan setiap event yang selalu berbeda-beda regulasinya.
"Utamanya di multievent. Memang biasanya secara terpusat ya PSSI, tapi pada dasarnya kami ikut pada aturan event itu dilaksanakan, kalau itu multievent ya kami patuh dengan itu," kata Tisha.
(Baca Juga: Piala Dunia 2018 - Jadwal Timnas Inggris di Fase Grup, Berat di Akhir)
Sejauh ini, PSSI belum mendapatkan konfirmasi langsung dari KOI terkait pemakaian jersey Li-Ning untuk Asian Games 2018.
Jika nantinya timnas Indonesia diwajibkan memakai Li-Ning, PSSI tidak mempermasalahkannya.
Tentu saja PSSI akan berkomunikasi terlebih dahulu dengan Nike apabila harus memakai Li-Ning.
Terlebih, kontrak PSSI dengan Nike masih terus berlanjut setiap tahunnya.
"Kami belum dapat brief secara langsung. Gak gimana-gimana karena setiap event itu, baik multievent atau single event punya peraturannya sendiri untuk jersey dan itu sangat biasa dalam perhelatan olahraga," kata Tisha.
Editor | : | Firzie A. Idris |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar