Meskipun nama Egy Maulana Vikri masuk dalam 23 pemain timnas U-19 Indonesia, namun ia belum bergabung dengan tim.
Egy diketahui masih berada di Polandia bersama klub Lechia Gdanks guna menjalani pemusatan latihan pra-musim.
Pemain jebolan Diklat Ragunan itu "ditahan" oleh klubnya lantaran Piala AFF U-19 tak masuk dalam agenda FIFA yang mewajibkan klub melepas pemainnya ke timnas.
Namun muncul kabar terbaru yang menyebutkan bahwa Egy baru bisa bergabung dengan tim besutan Indra Sjafri itu jika timnas U-19 Indonesia menembus semifinal AFF U-19 2018.
Menurut kabar yang beredar, Egy Maulana Vikri baru bisa bergabung setelah 10 Juli 2018.
Evan Dimas dan Ilham Udin
Evan Dimas dan Ilham Udin sempat ditahan klubnya, Selangor FA, untuk memperkuat timnas U-23 Indonesia pada ajang PSSI Anniversary Cup 2018 (27 April - 3 Mei 2018).
Namun setelah PSSI berkomunikasi dengan Selangor FA, akhirnya kedua pemain tersebut dapat membela timnas U-23 Indonesia.
Ada sejumlah alasan saat itu mengapa Sang Raksasa Merah berat melepas Evan Dimas dan Ilham Udin.
Saat itu Selangor FA akan menghadapi dua laga penting yakni melawan Johor Darul Takzim dan Negeri Sembilan FA.
Tim Malaysia yang langganan mengimpor pemain Indonesia ini pada saat itu juga kekurangan pemain yang berposisi sebagai gelandang.
Pada sisi lain, Evan Dimas dan Ilham Udin merupakan pilar utama Selangor FA bahkan nama pertama selalu tampil sebagai starter.
Editor | : | Doddy Wiratama |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar