(Baca Juga: Indra Sjafri: Kegagalan Timnas U-19 Indonesia Tidak Terkait dengan Egy Maulana Vikri)
Indra Sjafri pun menilai, kalaupun matinya lampu stadion menjadi kerugian, maka kerugian tersebut adalah kerugian kedua kesebelasan.
"Tapi kan dua-duanya (Indonesia dan Malaysia) sama-sama merasakan (kerugian dari lampu stadion yang mati)," ujar Indra Sjafri.
"Jadi tidak terlalu menjadi alasan (kekalahan)," tutur sang pelatih menambahkan.
(Baca Juga: Begini Cerita Rahasia Indra Sjafri soal Timnas U-19 Indonesia yang Kalah Penalti)
Dalam babak adu tos-tosan, tiga dari lima penendang tmnas U-19 Indonesia gagal menunaikan tugasnya.
Ketiga pemain tersebut adalah Witan Sulaeman, Firza Andika, dan Hanis Saghara Putra.
Sedangkan eksekutor Malaysia hanya sekali gagal yakni pada penendang keempat, Muhammad Zafuan Azeman.
Editor | : | Aditya Fahmi Nurwahid |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar