Tampil dengan serangan-serangan cepat, terutama lewat sayap, timnas U-16 Indonesia bahkan sudah membuka keunggulan di menit ke-2 setelah operan silang mendatar Bagas Kaffa diceploskan dengan mudah oleh Supriadi.
Gol kedua timnas U-16 Indonesia akhirnya tercipta di menit ke-19 lewat skema bola mati setelah Komang Teguh berhasil mengoyak gawang Filipina lewat sundulan yang memanfaatkan sepak pojok.
Menit ke-33, akhirnya Fathur berhasil mencetak gol setelah menyundul sepak pojok dari David Maulana. Fathur sebelumnya punya tiga kesempatan mencetak gol, tetapi gagal dimaksimalkan.
Skor 3-0 bertahan hingga turun minum.
Pada awal babak kedua, keputusan Fakhri memasukkan Rendy dan Amanar Abdillah terbukti menambah ketajaman timnas U-16 Indonesia.
Baru enam menit babak ini berjalan, Sutan Diego Zico menambah keunggulan timnas U-16 Indonesia lewat sundulan di tiang jauh memanfaatkan sepak bebas David Maulana di sisi kiri pertahanan Filipina.
Pada menit ke-56, giliran Rendy yang turut mencatatkan nama di papan skor setelah dengan mudah menceploskan umpan tarik Supriadi di mulut gawang yang kosong.
(Baca Juga: Soal Insiden Bendera Indonesia, Pemain Timnas U-16 Malaysia Akhirnya Minta Maaf)
Rendy kembali berperan dalam gol keenam timnas U-16 Indonesia. Kecepatan larinya membuat lini belakang Filipina terpaksa melanggar pemain milik ASIOP Apac Inti tersebut di kotak penalti.
Editor | : | Andrew Sihombing |
Sumber | : | BolaSport.com, Labbola.com |
Komentar