Baca Juga: Timnas U-23 Malaysia Punya Trio Penyerang Mematikan di Lini Depan, Korea Selatan Wajib Waspada)
Namun nyatanya, segala bekal mentereng yang dikantongi Korea Selatan tak cukup untuk membuat Malaysia ketakutan.
Bermain disiplin secara taktikal dan tak merasa minder dengan pemain lawan, Harimau Muda sukses meraih kemenangan perdana atas Korea Selatan pada Asian Games sejak 44 tahun lalu.
(Baca juga: Timnas Perempuan Thailand Diperkuat Penyerang Cantik Asli California pada Asian Games 2018)
Terakhir kali Malaysia berhasil menang atas Korea Selatan pada sepak bola Asian Games 1974.
Dengan kemenangan ini, skuat besutan Ong Kim Swee berhasil duduk di puncak klasemen sementara Grup E dengan koleksi enam poin hasil dari dua kemenangan dalam dua laga.
Kemenangan ini sekaligus memastikan Harimau Malaya meraih satu tiket lolos ke fase berikutnya.
(Baca Juga: Sejumlah Pemberitaan Media Negeri Jiran Sebut Timnas U-16 Indonesia Musnahkan Mimpi Malaysia)
Sementara itu, Son Heung-min dkk harus puas duduk di peringkat kedua denga raihan tiga poin hasil dari satu menang dan satu kalah dari dua laga.
Korea Selatan masih memiliki asa untuk lolos ke babak selanjutnya apabila mereka berhasil menumbangkan timnas U-23 Kirgistan pada laga terakhir, Senin (20/8/2018) pukul 19.00 WIB.
Pada laga pamungkas Grup E, Safawi Rasid dkk akan menutup babak penyisihan dengan menghadapi timnas U-23 Bahrain di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Senin(20/8/2018) pukul 16.00 WIB.
(Baca juga: Cerita Adaptasi Teknik Yanto Basna di Liga Thailand, Awalnya Sering Disetop Pelatih, Kini Suka Ngatur Pemain Lain)
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | Bharian.com.my |
Komentar